TOBAT SEORANG LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN KEMUDIAN KEDUANYA MENIKAH
Disebutkan bahwa ada seorang pria dan wanita, keduanya saling jatuh cinta. Pada saat keduanya bertemu, sang wanita mencumbui si pria. Kemudian pria itu berkata kepadanya, “Sesungguhnya ajalku bukanlah ada di tanganku, dan ajalmu bukan di tanganmu, bisa saja ajal kita datang menghampiri kita dan kita mati dalam keadaan bermaksiat kepada Allah.”
Wanita itu menjawab, “Engkau benar.”
Kedua orang itu pun bertobat dan kelakuan keduanya menjadi baik hingga akhirnya wanita itu menikahi pria tersebut.50
Tidak dimungkiri lagi bahwa orang yang meninggalkan sesuatu karena Allah, Allah akan menggantinya dengan kebaikan. Pria ini takut kepada Allah dan tidak mau melakukan perbuatan keji bersama wanita itu. Allah pun menggantinya dengan dia bertobat dan kelakuannya menjadi baik. Tobat wanita itu mendapat ganjaran. Kemudian dia menikah dan mendapatkan yang halal. Tentunya lagi dia telah mendapat pahala dari Tuhannya swt. sebagai ganti dari melakukan perbuatan maksiat yang bisa menjerumuskan dia ke dalam kehancuran di dunia dan akhirat.
0 comments:
Post a Comment